Ujian Seleksi Calon Pamong Kalurahan Bawuran Formasi Jagabaya

13 April 2025
Admin
Dibaca 18 Kali
Ujian Seleksi Calon Pamong Kalurahan Bawuran Formasi Jagabaya

bawuran.id – Pemerintah Kalurahan Bawuran melalui Panitia Pengisian Pamong Kalurahan melaksanakan ujian seleksi calon pamong untuk formasi Jagabaya pada Minggu, 13 April 2025. Kegiatan ini bertempat di Fakultas Hukum Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Yogyakarta.

Dari total tujuh calon pamong yang terdaftar, enam peserta hadir dan mengikuti ujian. Peserta bersama Panitia Pengisian Pamong Kalurahan berangkat dari Kantor Kalurahan Bawuran pada pukul 07.30 WIB, didampingi langsung oleh Lurah Bawuran, serta personel dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa guna memastikan kelancaran dan keamanan selama pelaksanaan seleksi.

Ujian dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung dalam beberapa tahapan, meliputi:

  1. Tes Kemampuan Umum
  2. Psikotes
  3. Tes Praktik IT dan/atau Kemampuan Khusus sesuai dengan tugas dan jenis formasi
  4. Wawancara (Interview)

Selama pelaksanaan seleksi, peserta diberikan waktu istirahat dan jeda untuk ishoma agar tetap dalam kondisi prima dan fokus dalam menyelesaikan seluruh tahapan ujian.

Rangkaian acara diakhiri dengan serah terima Berita Acara Hasil Ujian dari penguji kepada Panitia. Penyampaian hasil ujian dilakukan secara langsung di lokasi oleh Panitia Pengisian Pamong kepada seluruh peserta yang hadir. Seluruh proses berlangsung lancar, tertib, dan transparan, mencerminkan komitmen Kalurahan Bawuran dalam menghadirkan aparatur pamong yang berkualitas, kompeten, dan siap mengabdi kepada masyarakat.