Senam Pagi di Dusun Sanan oleh Mahasiswa PBL Stikes Surya Global

29 Juli 2018
Administrator
Dibaca 118 Kali
Senam Pagi di Dusun Sanan oleh Mahasiswa PBL Stikes Surya Global

LensaBawuran - Sehat merupakan sebuah kebutuhan, dan sehat tidak bisa bertahan sendiri melainkan harus dijaga . Salah satu usaha menjaga kesehatan yakni senam, seperti yang dilaksanakan oleh Mahasiswa Stikes Surya Global di dusun Sanan. Seluruh warga dusun Sanan mengikuti senam bersama tersebut, tidak kurang dari 50 orang turut serta.

Dalam kegiatan ini, selain senam bersama yang dipandu oleh Ria, Rahma, Yeni, Ulvy dan Asma, juga diadakan kegiatan operasi semut, yakni memungut sampah di sekitar lingkungan. Tujuannya agar tumbuh kesadaran warga, dari yang anak-anak hingga orangtua, untuk menjaga kebersihan lingkungan. Sebelum dilaksanakan pemungutan sampah atau bersih-bersih lingkungan, para mahasiswa juga membagikan  bubur kacang hijau dan minuman.  Para mahasiswa juga mengadakan cek kesehatan bagi yang hadir senam bersama.

Ketua pelaksana, Yashier, berharap agar warga dusun Sanan dan sekitarnya semakin peduli dengan kesehatan. Sebagai salah satu poin Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yakni melakukan aktifitas fisik.Di samping itu, terjalin komunikasi dan mendekatkan kerjasama antar warga karena seluruh warga terlibat dalam kegiatan ini. Dan semakin peduli dengan kebersihan lingkungan terutama sampah. (Adhy rawan S. / Andi PBL Sanan))